UPT Puskesmas Penajam melaksanakan apel pagi rutin sebagai bentuk kedisiplinan dan komitmen seluruh pegawai dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dalam kegiatan apel tersebut, Kepala UPT Puskesmas Penajam memberikan arahan agar seluruh jajaran tetap semangat, solid, dan profesional dalam menjalankan tugas.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kualitas pelayanan yang teruji dan berorientasi pada kepuasan masyarakat, serta terus meningkatkan kinerja dengan penuh tanggung jawab dan integritas.
Apel pagi ini menjadi momentum untuk menyatukan tekad bersama, memberikan pelayanan kesehatan yang prima, cepat, dan ramah kepada seluruh masyarakat Penajam.

Hi, this is a comment.
To get started with moderating, editing, and deleting comments, please visit the Comments screen in the dashboard.
Commenter avatars come from Gravatar.